Jumat, 28 April 2017

Diskopdag Asahan Siapkan Pasar Kartini Untuk Relokasi PKL Pasar Pagi Inpres Kisaran


Diskopdag Asahan Siapkan Pasar Kartini Untuk Relokasi PKL Pasar Pagi Inpres Kisaran

Kisaran, (LWI Pos);

Pemerintah Kabupaten Asahan, melalui Dinas Koperasi dan Perdagangan tengah mempersiapkan lapak Pedagang Kaki Lima (PKL) pasar pagi Inpres Kisaran ke Pasar Kartini.

Hal ini, disampaikan Kadis Koperasi dan Perdagangan Kabupaten Asahan Drs. Suprianto, M.M., Jumat (28/4), di Area Pasar KartiniJl. Kartini, Kisaran.

"Kita memulai membersihkan di bagian belakang Pasar Kartini yang selama ini tidak difungsikan  pedagang. Padahal lokasi ini sudah disediakan Pemerintah Daerah, namun belum dimaksimalkan,” kata Suprianto.

Suprianto memohon
Pemerintah Kabupaten Asahan untuk menertibkan ratusan pedagang kaki lima (PKL) di Pasar pagi Inpres Kisaran yang berjualan di sepanjang Jalan Haji Misbah, Panglima Polim dan sekitarnya.

Beliau mengimbau kepada para PKL terutama, yang direncanakan bakal direlokasi yang selama ini berjualan di pasar pagi Jalan H Misbah agar segera melapor ke Dinas, guna pendataan dan membagi tempat untuk berjualan.

“Jadi diimbau kepada pedagang, sebelum masa relokasi agar melapor ke Dinas Koperasi dan Perdagangan untuk didata dan diberikan tempat berjualan yang layak di Pasar Kartini ini,” katanya.

Kasat Pol PP Pemkab Asahan, Drs. Isa Harahap, M.Si., saat dikonfirmasi membenarkan akan melakukan relokasi pedagang kaki lima dimaksud.

Menurutnya, ada sekitar 200-an PKL yang berjualan di Jalan Haji Misbah pasar pagi Inpres Kisaran,  mulai dari simpang jalan Masmansyur sampai simpang jalan Panglima Polem.

Isa mengatakan, sebelumnya pihaknya sudah berulang kali memberikan sosialisasi kepada para pedagang, melalui lisan dan surat edaran, karena selain menganggu aktivitas beribadah karena dilokasi itu terdapat 3 rumah ibadah juga menimbulkan bau tak sedap, aktivitas lalu lintas juga terganggu.

“Kalau ternyata Pemerintah sudah mempersiapkan tempat yang lebih layak untuk berdagang di sini, jadi tidak ada alasan bagi pedagang untuk tidak pindah,” ujarnya.

Ditanya soal kapan rencana penertiban dilaksanakan, Isa mengatakan masih menunggu Pasar Kartini selesai dibersihkan serta akan berkordinasi dengan Bupati Asahan.

"Soal waktu relokasi penertibannya kapan, yang jelas pasti akan ditertibkan. Kami berkordinasi dulu dengan Bupati Asahan untuk membicarakan persiapan pemindahan pedagang,” mengakhiri. (W-08).

Minggu, 23 April 2017

Lomba Maraton 5-10 K Warnai Puncak Peringatan HUT Yonif 126/KC


Lomba Lari Maraton 5-10 K Warnai Puncak Peringatan HUT Batalyon Infanteri 126 Kalacakti

Kisaran, (LWI Pos);

Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT)-nya Ke-55, Batalyon Infanteri (Yonif) 126 Kalacakti, mengadakan kegiatan lomba lari Maraton 5 -10 K, Minggu (23/4) di Kisaran, Asahan.

Lomba Maraton yang diikuti sekitar 2000 peserta itu, distart wakil Bupati Asahan H. Surya, B.Sc.dari Jalan Sudirman simpang Jalan Ahmad Bakrei Bunut, untuk 5 km dengan rute mulai start menuju Jalan Cokroaminoto-Malik Ibrahim-Diponegoro-Ahmad Yani dan finis Jalan Sudirman di depan Rumah dinas Bupati Asahan.

Sedangkan untuk Maraton 10 km dimulai start menuju Jalan Cokroaminoto-Imam Bonjol-Pramuka-Panglima Polim-Diponegoro-Ahmad Yani dan finis Jalan Sudirman di depan Rumdis Bupati Asahan.

Untuk maraton 5-10 K , juara 1, 2, dan 3 (putra dan putri) masing-masing mendapat hadiah uang tunai dan hadiah hiburan lain berupa Televisi, kulkas, sepeda, dan kipas angin.

Usai kegiatan lomba, Wakil Bupati Asahan dalam pidato singkatnya, menyampaikan terima kasih atas kegiatan maraton yang dilaksanakan Dayon Infanteri 126 Kalacakti, sehingga kegiatan Car Free Day menjadi tambah ramai.
"Batalyon 126 Kalacakti", yel Surya dan langsung disambut yel massa, "Setia, Jujur, Berani".

Sementara, Kapolres Asahan AKBP Khobul Ritonga sangat mengapresiasi Dan Yon 126 Kalacakti dengan kegiatan tersebut dapat meningkatkan silahturahmi dan soliditas bagi masyarakat Asahan.

Komandan Resor Militer (Danrem) 022 Pantai Timur Kodam 1 Bukit Barisan Pematang Siantar, Kolonel Gabriel Lema juga menyampaikan apresiasi atas terlaksananya kegiatan tersebut yang diprakarsai Dan Yon 126 Kalacakti dalam rangka merayakan HUT Yonif 126 Kalacakti ke-55.

"Kita buktikan bahwa, TNI sekarang bersama rakyat, lomba maraton juga salah satu bukti TNI bersama rakyat dari berbagai golongan dan kelompok masyarakat Asahan bersama kita artinya Negara akan menjadi lebih kuat", sambungnya.

Dan Yonif 126 Kalacakti Mayor Inf. Taufik Rizal Batu Bara menyampaikan terima kasih kepada seluruh yang telah membantu mendorong dan mengapresiasi kegiatan HUT Yonif 126 Kalacakti dari awal hingga akhir sehinggau berjalan sukses.

"Kegiatan ini sebagai bukti kecintaan kita kepada masyarakat Asahan, walaupun kita sebagai pasukan tempur yang mempunyai kegiatan cukup padat, tapi kita masih bisa menyatu dengan masyarakat", kata Rizal.

Acara tersebut dirangkai dengan pengundian kupon Lucky Draw dan dihadiri, Bupati dan Wakil Bupati Asahan, Kapolres Asahan, Danrem 022 Pematang Siantar, Dan Yonif 126/KC, dan para peserta Lomba maraton. (W-08).

Teks Foto : Danrem 022 Pantai Timur, Kolonel Gabriel Lema Didampingi Wakil Bupati Asahan, Kapolres Asahan, Dan Yon 126/KC dan Ketua IPK Saat Memberi Sambutan Pada HUT Yonif 126/KC Di Alun Alun Taman Kota Kisan (22/4). Foto : Yanto.




Sabtu, 22 April 2017

Komnas PA Desak Polres Asahan Tangkap Pelaku Anak


Komnas PA Desak Polres Asahan Tangkap Pelaku Pemerkosa Anak

Kisaran, (LWI Pos);

Gadis remaja berusia 13 tahun warga Dusun IV, Desa Air Teluk Kiri, Kecamatan Air Baru, Kabupaten Asahan yang menjadi korban penculikan dan pemerkosaan orang tak dikenal saat ini sedang dirawat intensif di rumah sakit.

Korban sangat membutuhkan pertolongan pendamping maupun intervensi psikologis dan derita anak.

Menurut laporan dari Lembaga Perlindungan Anak (LPA) Asahan yang menemui korban di Rumah Sakit Umum (RSU) H. Abdul Manan Simatupang Kisaran, korban saat ini dalam keadaan trauma berat.

"Berdasarkan laporan yang kami terima, korban mengalami stres berat," ungkap Ketua Komnas Perlindungan Anak, Arist Merdeka Sirait, melalui pres rilis yang diterima, Sabtu (22/4)

Melihat fakta dan data-data yang telah dikumpulkan Quick Investigation (QI), LPA Kabupaten Asahan dan Komnas Anak menegaskan jika pelaku tidak segera ditangkap dan dibiarkan berlarut-larut penanganan hukumnya, kemudian korban tidak mendapat pendampingan psikologis secara intensif, maka dikhawatirkan korban bisa mengambil jalan pintas yang tidak diinginkan, yakni mengakhiri hidup secara paksa alias bunuh diri.

"Ini yang kita hindari sehingga pihak kepolisian harus bekerja dengan cepat," imbuh Arist.

Oleh sebab itu, demi kepentingan terbaik anak dan keadilan bagi korban, mengingat perkara ini merupakan kejahatan luar biasa, Komisi Nasional Perlindungan Anak sebagai lembaga independen di bidang promosi, pemenuhan dan perlindungan anak di Indonesia sesuai kewenangan penyidik Polri mendesak Polres Asahan agar segera melakukan penangkapan terhadap pelaku.

"Komnas Perlindungan Anak mendesak Polres Asahan untuk segera menangkap pelaku." tegas Arist.

Begitu juga dirinya mengharapkan agar LPA Asahan terus berkoordinasi dengan Pemkab Asahan dalam menyiapkan tim psikologis guna memberi pendampingan terhadap korban.

Arist Merdeka Sirait mengatakan, berdasarkan pengalaman empirik Komnas Perlindungan Anak dalam penanganan kasus-kasus kekerasan terhadap anak di berbagai tempat, umumnya pelaku adalah orang terdekat di lingkungan korban.

Paling tidak pelaku dipastikan mengenal korban dan juga pernah berinteraksi secara sosial dengan keluarga korban sehingga mengetahui kebiasaan maupun kelemahan-kelemahan korban.

"Jadi tidak ada alasan bagi Polres Asahan untuk tidak segera menangkap pelaku karena diyakini pelaku ada di sekitar korban," pungkas Arist.(W-08).

Arist Merdeka Sirait.

Festival Nasyid Tingkat Kabupaten Asahan Tahun 2017 Ditutup

Festival Seni Nasyid Tingkat Kabupaten Asahan Tahun 2017 Ditutup

Kisaran, (LWI Pos);

Gelaran festival Seni Nasyid tingkat Kabupaten Asahan Tahun 2017, resmi ditutup Wakil Bupati Asahan, H. Surya, B.Sc., Jumat malam (21/4), di Desa Sei Pasir, Kecamatan Sei Kepayang Timur, Asahan.

Pidato Bupati yang dibacakan Wakil Bupati Asahan H. Surya, B.Sc., menyampaikan ucapan terima kasih kepada masyarakat Sei Kepayang sebagai tuan rumah Festival Seni Nasyid Tingkat Kabupaten Asahan Tahun 2017.

"Kami mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Sei Kepayang atas terselenggaranya Festival Seni Nadyid ini berjalan dengan aman dan kondusif", kata Surya.

Ucapan selamat juga disampaikan Surya, kepada Group Nasyid yang meraih prestasi dan meminta prestasi tersebut tetap dipertahankan.

Bagi yang belum berprestasi terus berkarya dan menggali kemampuan untuk meraih prestasi pada kesempatan-kesempatan lain.

Surya mengingatkan, bagi group peserta yang menang tidak semata-mata menjadi duta Asahan untuk mengikuti Festival Nasyid Tingkat Provinsi. Karena harus melalui seleksi ulang untuk mencari petsonil yang lebih baik dan mendapat pemusatan pelatihan (TC) sehingga akan menghasil group yang mumpuni sebagai duta Asahan.

Pada akhir sambutannya, Surya berharap agar pelaksanaan Festival Nasyid tersebut dapat meninggalkan bekas pada masyarakat secara religius dan menjadi amal bagi kita yang diridhoi Tuhan Allah Yang Maha Kuasa. (W-08).

Teks Foto : Wakil Bupati Asahan H. Surya, B.Sc. Usai Menutup Kegiatan Festival Nasyid Tingkat Kabupaten Asahan Tahun 2017, Jumat Malam  (21/4) Di Sei Kepayang Timur.

Jumat, 21 April 2017

Rangkuman Berita Minggu ke 3 April


Bekerjasama Dengan BPJS, YKI Kabupaten Asahan Sosialisasi Kanker Serviks

Kisaran, (LWI Pos);

Yayasan Kanker Indonesia (YKI) Kabupaten Asahan bekerjasama dengan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) wilayah Tanjung Balai-Asahan melakukan sosialisasi pendeteksian penyakit Kanker Serviks, Jumat (21/4) di Puskesmas Gambir Baru Jl. ML. Tobing, Kisaran.

Ketua YKI Kabupaten Asahan, Nyi Winda Fitrika Gama Simatupang dalam sambutannya mengatakan, bahwa penyakit kanker Serviks yang dikenal dengan kanker leher rahim sangat berbahaya bagi kaum wanita muda atau yang sudah pernah melahirkan.

Winda menyampaikan, dengan adanya kegiatan sosialisasi tersebut, nantinya dapat bermanfaat bagi kaum wanita untuk mendeteksi secara dini gejala kanker Serviks dan lebih mudah untuk mencegah dan mengobatinya.

Winda berpesan kepada kaum wanita di Kabupaten Asahan, untuk tidak sungkan dan malu selalu memeriksakan situasi dirinya terkait penyakit Serviks.

Winda berharap, agar pelayanan kesehatan lebih ditingkatkan, kepada para Perawat diminta agar lebih aktif dan tanggap, ramah dan senyum melayani para pasien yang datang untuk memeriksakan.(W-08).

Teks Foto : Ketua YKI Kabupaten Asahan, Nyi Winda Fitrika Gama Simatupang Saat Memberi Sambutan Dalam Acara Sosialisasi Penyakit Kanker Serviks Di Puskesmas Gambir Baru (21/4).

Dalam Rangka Peringati Hari Kartini
Pemkab Asahan Buka Bulan Deteksi Kanker Serviks

Kisaran, (LWI Pos);

Dalam rangka memperingati Hari Kartini Tahun 2017, Pemerintah Kabupaten Asahan, melalui Dinas Kesehatan melaksanakan kegiatan Bulan Deteksi Kanker Serviks, Jumat (21/4), di halaman Puskesmas Gambir Baru, Jl. ML. Tobing, Kisaran.

Dalam gelaran tersebut, dinas Kesehatan menggandeng Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Wilayah Tanjung Balai-Asahan sebagai mitra kerja dalam menangani penyakit Kanker Serviks (Kanker leher rahim).

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Asahan, dr. M. Aris Yudhariansyah, M.M., dalam pidatonya mengatakan, untuk mendorong pembangunan manusia secara menyeluruh, dibutuhkan masyarakat yang berperilaku sehat dan hidup dalam lingkungan yang sehat.

Terkait dengan Kanker Serviks, Aris menyampaikan perlunya kesadaran dan pengetahuan tentang bahaya penyakit tersebut dan pendeteksian secara dini dan rutin.

"Menurut data Rumah Sakit Sentral Indonesia, terdapat 15.000 pasien baru Kanker Rahim setiap tahunnya, dan 8000 lainnya meninggal secara statistik, hampir setiap jam 1 perempuan meninggal karenanya," kata Aris.

Aris berpesan, untuk mencegah penyakit leher rahim tersebut dianjurkan untuk tidak menunggu sampai gejala klinis datang. Cara yang paling efektif adalah segera lakukan pemeriksaan untuk deteksi dini secara rutin dan berkala minimal 3 tahun sekali dengan cara tes IVA (Inspeksi Visual Asam Asetat).

Hadir pada acara tersebut, Kadis Kesehatan, Ketua TP PKK, Ketua YKI Kabupaten Asahan, Kacab BPJS wilayah Tanjung Balai-Asahan, Kepala Puskesmas Gambir Baru, Mutiara, Tim pemeriksa Test IVA, dan undangan.(W-08).

.

Bupati Asahan Resmikan Puskesmas Teluk Dalam
 
Kisaran, (LWI Pos);
 
Bupati Asahan, Drs. H. Taufan Gama Simatupang, M.A.P., meresmikan pemakaian Puskesmas Air Teluk Kiri, Kamis, (20/04) di Desa Air Teluk Kiri, Kecamatan Teluk Dalam, Asahan.
 
Bupati Asahan dalam pidatonya mengatakan, kesehatan merupakan kebutuhan dasar setiap manusia dan merupakan modal setiap warga Negara dalam mencapai tujuan dan kemakmurannya.
 
Puskesmas adalah fasilitas kesehatan tingkat pertama yang bertanggungjawab atas kesehatan masyarakat di wilayah kerjanya, sesuai Permenkes No 75 tahun 2014.
 
Dalam melaksanakan tugas dan fungsi Puskesmas harus melaksanakan manajemen puskesmas secara efektif dan efesien dalam rangka menyelenggarakan upaya kesehatan yang bermutu, oleh sebab itu manajemen puskesmas harus bekerja secara baik dan professional.
 
Dengan hadirnya Puskesmas ini diharapkan dapat semakin mendekatkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat serta mampu menjadi ujung tombak dalam mewujudkan keberhasilan pembangunan dalam bidang kesehatan.

Kepada masyarakat Kecamatan Teluk Dalam, Bupati Asahan berpesan untuk meningkatkan pelayanan kesehatan dan memanfaatkan, menjaga dan merawat Puskesmas yang baru dibangun.

Kadis Kesehatan, dr. M. Aris Yudhariansyah, M.M. dalam laporannya mengatakan pembangunan Puskesmas Air Teluk Kiri berasal dari Dana Alokasi Khusus (DAK) tahun 2016 dengan luas 800 M2. Puskesmas Air Teluk Kiri ini adalah salah satu dari 6 Puskesmas baru di Asahan. (W-08).

Teks Foto : Bupati Asahan Drs. H. Taufan Gama Simatupang, Menandatangani Prasasti Tanda Peresmian Puskesmas Teluk Kiri, Kamis (20/4).

Tahun 2017, Pemkab Asahan Kembali Laksanakan Program RTLH

Kisaran, (LWI Pos);

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Asahan menyatakan akan kembali melaksanakn program Rumah Tak Layak Huni (RTLH) sebanyak 2.000 unit rumah pada tahun 2017.

Hal ini, disampaikan Kepala Dinas Sosial Kabupaten Asahan, Misli M Noor, Minggu, 16 April 2017 pada acara ACFD.

Menurutnya, untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat tidak mampu Pemkab Asahan kembali laksanakan program RTLH.

“ Melalui Anggaran APBD Tahun 2017, kita akan merehab 2.000 rumah di seluruh Asahan,” ucap Misli.

Misli menjelaskan, pemkab Asahan tahun 2015 lalu, melalui program RTLH telah merealisasikan bedah rumah sebanyak 10.331 unit, tahun 2016 sebanyak 1.661 unit. Pemberian biaya RTLH sebelumnya Rp 5 juta per-unit. Mulai tahun 2016 biaya bantuan anggaran per-unit meningkat menjadi Rp 6,5 juta.

Program RTLH tersebut merupakan wujud kepedulian Pemkab Asahan kepada masyarakat dalam gerakan pengentasan kemiskinan secara terpadu. Dana yang diberikan tersebut dinilai belum cukup untuk merehab rumah warga, apalagi rumah dalam keadaan rusak berat, namun Pemkab mencoba meringankan beban masyarakat.

Hingga kini program RTLH masih dalam posisi survei rumah yang akan direhab. "Kalau tidak ada kendala kemungkinan RTLH akan dimulai pada bulan Mei 2017. Kita harapkan masyarakat dapat mendukung dan berpartisipasi mewujudkan program RTLH ini sehingga masalah kemiskinan secara berlahan akan tuntas dari bumi Asahan,” sebut Misli.(W-08).
Pemkab Asahan Laksanakan Sosialisasi GOTH

Kisaran, (LWI Pos);

Pemerintah Kabupaten Asahan melaksanakan sosialisasi Gerakan Orang Tua Hebat (GOTH), Rabu 19 April 2017 di Aula Hotel Bintang Jl. Imam Bonjol Kisaran.

Ketua TP PKK Kabupaten Asahan, Nyi Winda Fitrika Gama Simatupang dalam arahannya menyampaikan, bahwa anak merupakan amanah yang dititipkan kepada keuarga untuk menerapkan pola asuh anak yag baik serta membangun keuarga yang berkualitas. Oleh karena itu, keluarga dalam hal ini, adalah orang tua bertanggung jawab penuh untuk membentuk karakter anak.

Selain itu, sesuai dengan UU No. 23 Tahun 2002 yang menyatakan, bahwa hak anak merupakan bagian dari hak azasi manusia yang wajib dijamin, dilindungi, dan dipenuhi oleh orang tua, keluarga, masyarakat, Pemerintah dan, Negara.

Sehingga selama anak dalam pengasuhan orang tua, wali atau pihak manapun harus memberikan perlindungan dari perlakuan diskriminasi, eksploitasi ekonomi, dan sosial, penelantaran, ketidak-adilan, kekerasan, dan penganiayaan.

Dalam kesempatan tersebut, beliau juga menjelaskan, bagaimana pola pengasuhan yang baik dengan memberikan kasih sayang, stimulasi dini, gizi seimbang, dan perawatan kesehatan.

Khusus kepada anak usia remaja, para orangtua juga perlu membimbing dan mengarahkan anak untuk menemukan jati dirinya sehingga tidak terjebak dalam pergaulan yang bebas dan bahaya penyalahgunaan narkoba.

Terakhir, beliau mengingatkan kepada seluruh orang tua agar dalam menerapkan pola pengasuhan anak tetap mempedomani pengamalan butir- butir  Pancasila sehingga anak dapat tumbuh, dan berkembang dengan baik sesuai dengan nilai- nilai Pancasila serta ajaran agama dan kepercayaan masing–masing.

Kegiatan dihadiri, peserta dari Kader BKB, PL KB, UPT, dan Para Orang Tua. Ketua TP. PKK Kabupaten Asahan. (W-08).




Pemkab Asahan Sosialisasikan Pembebasan Lahan HGU Untuk Perumahan Rakyat

Kisaran, (LWI Pos);

Pemerintah Kabupaten Asahan mulai menyosialisasikan tentang rencana pembebasan lahan hak guna usaha (HGU) perkebunan yang berada disepanjang jalan negara di daerah Asahan, kepada sejumlah pimpinan serikat pekerja perkebunan, di Aula Melati Kantor Bupati Asahan, Kisaran Rabu (12/4).  Adapun tujuan pembebasan lahan HGU  guna menyediakan lahan perumahan bagi masyarakat Asahan, menyahuti program nasional, Program Sejuta Rumah Untuk Rakyat. 

Hadir dalam acara sosialisasi tersebut, Wakil Bupati Asahan Surya, didampingi Sekretaris Daerah, Sofyan; Asisten I, Taufik ZA; Asisten II Jhon Hardi Nasution; Asisten III Khaidir Afrin; Keoala Dinas Tenaga Kerja Jaya Prana Sembiring dan sejumlah pimpinan serikat pekerja perkebunan dan para kepala desa. "Rencananya, lahan HGU perkebunan yang berada disepanjang jalan negara, akan kita minta dibebaskan. Tujuannya untuk menyediakan lahan perumahan bagi masyarakat Asahan," kata Surya. 

Surya mengatakan, rencana pembebasan lahan akan dilakukan di sepanjang jalan negara yang dilintasi lahan perkebunan, seperti di Kecamatan Meranti - Aek Ledong, Bandar Pasir Mandoge - Kisaran, Aek Songsongan - Pulau Rakyat dan Kisaran - Air Joman. Lahan yang dibebaskan sekitar panjang 30 meter (m) sampai dengan 40 m dari bibir jalan. "Yang 10 meter diambil untuk jalan. Diperkirakan 178.000 kavling lahan perumahan akan diperoleh, jika rencana pelepasan lahan HGU perkebunan berjalan dengan lancar," ujarnya. 

Menurut Surya, rencananya, lahan perumahan itu diperuntukkan bagi masyarakat yang belum memilki rumah, khususnya kepada para pensiunan perkebunan, PNS, TNI/Polri dan masyarakat. Bagi masyarakat yang berminat terhadap lahan perumahan itu nantinya akan dibebankan biaya, sesuai dengan nilai jual objek pajak (NJOP) yang berlaku, ditambah biaya pemasangan arus listrik, pemasangan air, serta biaya administrasi lainnya. "Secara teknis akan diatur lebih lanjut," ujar Surya. 

Surya menjelaskan, bahwa program tersebut merupakan salah satu gagasan Bupati Asahan, Taufan Gama Simatupang dalam mengentaskan kemiskinan di Asahan. Selain menyediakan lahan perumahan bagi masyarakat yang belum memiliki rumah, program tersebut juga bertujuan untuk merubah tata ruang Kabupaten Asahan supaya lebih indah, sekaligus meningkatkan perekonomian dan taraf hidup masyarakat Asahan. 

Untuk itu, Surya berharap kepada pihak pihak terkait seperti perusahaan perkebunan, kepala desa dan masyarakat dapat mendukung program pengadaan lahan perumahan bagi masyarakat tersebut. "Kami berharap kepada seluruh pimpinan serikat pekerja dapat menjembatani dengan mananjemen perusahaan perkebunan, supaya program ini dapat terlaksana dengan baik," pungkasnya. 

Menanggapi rencana pembebasan lahan HGU perkebunan tersebut, Ketua Pimpinan Unit Kerja (PUK) Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (SPSI) PT BSP, Musa Siregar, menyambut baik rencana pengadaan lahan perumahan bagi masyarakat tersbut. Kendati demikian, pihaknya akan menyampaikan rencana pembebasan lahan tersebut, kepada pihak manajemen perusahaan. 

"Pada prinsipnya, saya dan kawan kawan dari serikat pekerja perkebunan mengapresiasi niat Pemkab Asahan untuk menyediakan lahan perumahan bagi masyarakat. Tinggal kita tunggu saja bagaimana teknis dan mekanismenya. 

Yang jelas kami mendukung penuh dan akan berupaya mendorong pihak perusahaan, agar program ini terealisasi dengan baik," tandasya.(W-08).

Teks Foto : Wakil Buapti Asahan Surya didampingi Sekda Kabupaten Asahan Sofyan dan Kadis Tenaga Kerja, Jaya Prana Sembiring dalam acara sosialisasi pembebasan lahan HGU untuk perumahan rakyat, di Aula Melati Kantor Bupati Asahan, Kisaran, Rabu (12/4).

Bupati Asahan Resmikan Puskesmas Pulo Bandring

Kisaran, (LWI Pos);

Bupati Asahan, Drs. H. Taufan Gama Simatupang, M.A.P., meresmikan Puskesmas Pulo Bandring, Rabu 19 April 2017 di Jl. Jati Dsn VII Rejo Sari, Desa Suka Damai, Kecamatan Pulo Bandring, Asahan.

Bupati dalam pidatonya mengatakan, kesehatan merupakan kebutuhan dasar setiap manusia dan modal setiap warga Negara dalam mencapai tujuan dan kemakmurannya.

Puskesmas adalah fasilitas kesehatan tingkat pertama yang bertanggung jawab atas kesehatan masyarakat di wilayah kerjanya, sesuai Permenkes No 75 tahun 2014.

Dalam melaksanakan tugas dan fungsi Puskesmas harus melaksanakan manajemen Puskesmas secara efektif dan efesien dalam rangka menyelenggarakan upaya kesehatan yang bermutu, oleh sebab itu, manajemen Puskesmas harus bekerja secara baik dan professional.

Dengan hadirnya Puskesmas ini diharapkan dapat semakin mendekatkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat serta mampu menjadi ujung tombak dalam mewujudkan keberhasilan pembangunan dalam bidang kesehatan.

Bupati berpesan, manfaatkan, jaga dan, rawatlah Puskesmas ini, untuk sarana menyehatkan masyarakat di kecamatan Pulo Bandring. (W-08).

 

 

Sekda Bai'at Dewan Juri Festival Seni Nasyid Tingkat Kabupaten Asahan

Kisaran, (LWI Pos);

Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Asahan, M. Sofyan, M.M., membai'at dan melantik Dewan Juri Festival Feni Nasyid tingkat Kabupaten Tahun 2007, Selasa, (18/4) di Aula Melati Kantor Bupati Asahan, Kisaran.

Dalam pengukuhan itu, Sekda mengingatkan, bai'at dan pengukuhan adalah satu bentuk kepercayaan yang diberikan oleh pemerintah untuk memberikan penilaian kepada peserta secara profesional dan penuh tanggungjawab dengan mengenyampingkan sikap nepotisme dan tidak boleh terpengaruh intervensi dari pihak manapun.

Selain memberikan penilaian, hasil itu akan dijadikan evaluasi bagi Pemkab Asahan untuk lebih mengupayakan pembinaan bagi generasi muda dalam mengembangkan seni budaya islam dalam membangun mental spiritual.

Mereka yang dibai'at dan dilantik, yakni, Rita Nuraini Nasution selaku Ketua merangkap anggota dengan masing-masing anggota Khairul Syahti, Dahlia Hasibuan,  Hasnah Sufri, Husni Bunia dan Syahrul Riadi selaku sekretaris bukan anggota.

Ketua dewan juri, Rita Nuraini Nasution membacakan bai'at yang diikuti seluruh anggota lainnya kemudian ditandatangani serta disaksikan oleh Sekda serta sejumlah Forkopimda.

"Hasil festival nasyid bukan tujuan akhir, tetapi akan menjadi evaluasi bagi pemerintah untuk mengembangkan seni budaya islam," kata Sekda sembari mengucapkan selamat bertugas kepada dewan juri.

Hadir pada acara tersebut, Sekda mewakili Bupati Asahan, Dandim 0208/AS Letkol Inf. Suhono dan sejumlah perwakilan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), Kakankemenag Asahan, Ketua MUI Asahan, Salman Tanjung, Ketua Imtaq Asahan, Ahmad Qosim Marpaung dan sejumlah tokoh lainnya serta para pimpinan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD). (W-08).




Bupati Asahan Buka Festival Nasyid Tingkat Kabupaten Asahan

Kisaran, (LWI Pos);

Bupati Asahan, Drs. H. Taufan Gama Simaupang, M.A.P., membuka secara resmi Festival Nasyid Tingkat Kaupaten Asahan, Selasa, 18 April 2017 di lapangan Desa Sei Pasir, Kecamatan Sei Kepayang Timur.

Dalam sambutanya, Bupati mnyampaikan, bahwa kegiatan Fedtival Nasyid yang dilaksanakan itu merupakan kegiatan yang telah dilakukan dari tingkat desa hingga tingkat kecamatan.

Bupati mengatakan, Nasyid merupakan seni budaya yang bernuansa Islami perlu dikembangkan pada masyarakat untuk mencintai dan membudayakan serts menjadikannya sebagai kebiasaan atau gaya hidup sehari-hari.

Karena lirik dan musiknya mengadung nuansa Agama sehingga nantinya dapat menjadikan motivasi dalam rangka mewujudkan Asahan yang Religius, Sehat, Cerdas dan Mandiri.

Dalam.penilaian festifal Nasyid tetsebut nantinya, Juri akan menilai kemampuan Group dan kecakapan indifidu dari group. "Jika ternyata kepiawaian indifidu dari group tersebut bagus, maka group akan bagus pula," ujar Taufan mengumpamakan.

Bupati meminta kepada para peserta, untuk bermain sportif dan kompak, mengembangkan kreasi sehingga dapat menampilkan suatu seni yang enak dan merdu untuk dinikmati pendengarnya.

"Nantinya, bagi pemenang Festival Nasyid ini akan mendapat kedempatan untuk mengikuti Event Festival Nasyid Tingkat Provinsi," kata Bupati.

Hadir pada acara tersebut, Wakil Bupati, Sekdakab, Asisten I, II dan III, para Kaban dan Kadis, para Camat, Lurah dan Kades, Anggota DPRD, Forkompimda, tokoh Agama dan Masyarakat serta undangan. (W-08).

Pemkab Asahan Ajak BM3 Bekerjasama Dalam Mengisi Pembangunan

Kisran, (LWI Pos);

Pemerintah Kabupaten Asahan mengajak Badan Musyawarah Masyarakat Minang (BM3) Asahan untuk bekerjasama dengan Pemerintah dalam mengisi pembangunan.

Hal ini, disampaikan Staf Ahli Bupati Nasaruddin dalam membacakan pidato Bupati Asahan, Drs. H. Taufan Gama Simatupang, M.A.P., dalam pelantikan pengurus Badan Musyawarah Masyarakat Minang (BM3) Kabupaten Asahan periode 2017- 2022,  Senin malam 17 April 2017) di Hotel Bintang Jl. Imam Bonjol, Kisaran.

Selain itu, Nasaruddin berharap pengurusan periode ini kiranya dapat berkarya , berhiktiar, namun tetap semangat secara idealisme, sehingga mampu memberikan yang terbaik bagi masyarakat Asahan.

Ketua BM3 Sumut, Syahruddin dalam sambutanya, berharap kepada BM3 di Kabupaten Asahan, agar kompak dan bangun kekeluargaan yang lebih baik lagi. “Yang sudah baik jadi lebih baik lagi,” sebut Syahruddin.

Sementara, Ketua BM3 Asahan, Safnil Piliang dalam sambutannya, menuturkan di Asahan terdapat bermacam warga Minang baik dari Kabupaten Solok, Kabupaten Agam, Pariaman, Maninjau dan yang lainnya. "Semoga dengan adanya wadah BM3 ini, masyarakat Minang yang ada di Asahan dapat bersatu dalam mewujudkan visi dan misi Kabupaten Asahan," ungkapnya.

Acara tersebut darangkai dengan pemberian dana Corporate Social Responsibility (CSR) kepada pengurus BM3 Asahan sebesar Rp 125.000.000; dari PT Indonesia Asahan Aluminium Persero (Inalum).

Pelaksanaan pelantikan pengurus BM3  periode 2017- 2022 ini juga dihadiri Wakil Ketua DPRD Asahan Dahrun Hutagaol dan Anggota DPR RI dari Fraksi PAN, Nasril Bahar. (W-08).
Kades Silau Jawa Terima Penghargaan Dari Kapolsek BP Mandoge

Kisaran, (LWI Pos);

Kepala Desa Silau Jawa Kabupaten Asahan, Sulasno mendapat  penghargaan dari Polsek Bandar Pasir Mandoge sebagai desa terbaik dalam menekan tingkat kejahatan, Selasa18 April 2017) di kantor Desa Silau Jawa.

Sulasno mengatakan, sangat berterimakasih kepada Kapolsek Bandar Pasir Mandoge atas pemberian piagam penghargaan dan kepercayaan yang diberikan, tetapi semua ini berkat masyarakat desa Silau Jawa yang patuh dan paham terhadap ketentraman dan kenyaman dalam rukun tetangga sehingga tercapai kesejahteraan yang Religius, Sehat, Cerdas dan Mandiri.

"Semua ini berkat kesadaran masyarakat yang benar benar cinta keamanan untuk kebersamaan dalam mewujudkan visi dan misi Pemkab Asahan," kata Lasno.

Kapolsek Bandar Pasir Mandoge, AKP Rudi Candra melalui Bhayangkara Pembinaan Keamanan dan Ketertipan Masyarakat (Bhabinkamtibmas) Aipda Aridas yang menyerahkan Piagam Penghargaan mengatakan, dalam mewujudkan keamanan dan ketenteraman diperlukan suatu kerjasama antara polisi dan partisiapasi masyarakat.

Kerjasama yang dibangun dengan mayarakat diharapkan dapat mencegah suatu tindak kejahatan dan peredaran gelap narkoba.

Aridas berkata, "Mari kita sama-sama menjaga Kamtibmas yang aman dan kondusif dan jika menemukan orang yang mencurigakan agar secepatnya memberi informasai kepada pihak kepolisian jangan main hakim yang bisa merugikan diri sendiri." (W-08).

Ketua Kwarcab Asahan Buka Lomba Tingkat II Kwartir Ranting

Kisaran, (LWI Pos);

Ketua Kwartir Cabang (Ka.Kwarcab) Gerakan Pramuka Asahan Amir Hakim, S.P., membuka dan meresmikan Lomba Tingkat (LT) II serta pelantikan kepengurusan Kwaran Sei Kepayang, Sei Kepayang Timur, dan Sei Kepayang Barat, Jumat (14/04) di Kwaran Sei Kepayang, Asahan.

Amir Hakim, didampingi Ketua Harian Kwarcab Asahan Buwono.P., SIP., M.Si., kepada Wartawan mengatakan, dengan terselengarakannya Lomba Tingkat ini, merupakan bukti nyata bahwa keberadaan kepanduan di Asahan masih tetap exis hingga kepelosok pedesaan, dalam pelaksanaan LT.II ini diikuti 40 Gugus Dpan dengan jumlah peserta 156 orang putra-putri. 

Amir Hakim juga mengatakan dengan kepanduan generasi muda bangsa ini akan tangguh serta mandiri, terlebih dengan digelarnya LT II ini, pandu pandu di kwaran Sei Kepayang nantinya dapat diperhitungkan dalam kemahiran serta kecakapannya serta dalam kesempatan nantinya dapat mengikuti event kepanduan ditingkat nasional maupun ditingkat internasional.

Imbau Amir, "Saya selaku ketua Gerakan Pramuka kwartir cabang Asahan beserta seluruh unsur kepengurusan di Kwarcab Asahan sangat berharap seusai gelaran LT II ini, hendaknya terus ditingkatkan kemampuan serta gali potensi kepramukaan di kecamatan ini."

Tingkatkan kepramukaan di tiga wilayah kwaran, hal tersebut sebagaimana yang termaktub dalam UU.RI nomor 12 tahun 2010 tentang kegiatan kepramukaan merupakan kegiatan non formal.

Dan juga perlu dipahami terkait jenjang satuan penggalang dan jangan beranggapan setiap murid SD dapat menyandang predikat jenjang siaga, dalam memperoleh jenjang tersebut juga harus melalui proses edukasi kepanduan sebagai mana yang telah diatur dalam peraturan.

"Kami juga berharap para pembina maupun pengurus agar benar benar melakukan pembinaan dan peduli terhadap generasi muda, sebagai cikal bangsa guna menangkal hal-hal yang merusak karakter anak bangsa ini," pungkasnya.(W-08).




Wakil Bupati Asahan Hadiri Acara HKN

Kisaran, (LWI Pos);

Wakil Bupati Asahan, H. Surya, B.Sc., menghadiri kegiatan Hari Kesadaran Nasional (HKN), Senin, 17 April 2017 di Alun Alun Taman Kota Kisaran.

Acara HKN dilakukan dengan menggelar upacara bendera berlaku sebagai Inspektur Upacara (Irup) Kabag Ops. Polres Asahan, Kompol Pardamean Hutahaean dan dihadiri para pejabat Pemkab Asahan dan Forkompimda serta undangan.

Dalam sambutanya, Pardamean mengatakan, dengan peringatan Hari Kesadaran Nasional ini diharapkan seluruh instansi pemerintahan, TNI/Polri dan seluruh lapisan masyarakat untuk dapat berperan aktif dalam pembangunan di segala bidang khususnya dalam memerangi penyalahgunaan, peredaran gelap narkoba yang saat ini merupakan musuh Bangsa Indonesia.

"Dihari Kesadaran Nasional ini marilah kita bersama bergandeng tangan memerangi peredaran narkoba yang dapat merusak generasi bangsa," ujarnya.

"Kita adalah pelayan masyarakat, untuk itu marilah kita bekerja maksimal dalam memberikan pelayanan prima kepada masyarakat Kabupaten Asahan," ajaknya.

Pada upacara tersebut turut dihadiri wakil Bupati Asahan, Ketua DPRD, Seluruh Kepala SKPD, TNI/Polri, Ormas, OKP, Tokoh Agama dan tokoh masyarakat.(W-08).

Festival Seni Nasyid Tingkat Kabupaten Asahan Tahun 2017 Ditutup

Kisaran, (LWI Pos);

Gelaran festival Seni Nasyid tingkat Kabupaten Asahan Tahun 2017, resmi ditutup Wakil Bupati Asahan, H. Surya, B.Sc., Jumat malam (21/4), di Desa Sei Pasir, Kecamatan Sei Kepayang Timur, Asahan.

Pidato Bupati yang dibacakan Wakil Bupati Asahan H. Surya, B.Sc., menyampaikan ucapan terima kasih kepada masyarakat Sei Kepayang sebagai tuan rumah Festival Seni Nasyid Tingkat Kabupaten Asahan Tahun 2017.

"Kami mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Sei Kepayang atas terselenggaranya Festival Seni Nadyid ini berjalan dengan aman dan kondusif", kata Surya.

Ucapan selamat juga disampaikan Surya, kepada Group Nasyid yang meraih prestasi dan meminta prestasi tersebut tetap dipertahankan.

Bagi yang belum berprestasi terus berkarya dan menggali kemampuan untuk meraih prestasi pada kesempatan-kesempatan lain.

Surya mengingatkan, bagi group peserta yang menang tidak semata-mata menjadi duta Asahan untuk mengikuti Festival Nasyid Tingkat Provinsi. Karena harus melalui seleksi ulang untuk mencari petsonil yang lebih baik dan mendapat pemusatan pelatihan (TC) sehingga akan menghasil group yang mumpuni sebagai duta Asahan.

Pada akhir sambutannya, Surya berharap agar pelaksanaan Festival Nasyid tersebut dapat meninggalkan bekas pada masyarakat secara religius dan menjadi amal bagi kita yang diridhoi Tuhan Allah Yang Maha Kuasa. (W-08).

Teks Foto : Wakil Bupati Asahan H. Surya, B.Sc. Usai Menutup Kegiatan Festival Nasyid Tingkat Kabupaten Asahan Tahun 2017, Jumat Malam  (21/4) Di Sei Kepayang Timur.

Jumat, 14 April 2017

Berita Gunawan April Minggu Ke-3


Tim Poldasu Amankan  Dua Terduga Pelaku Pembunuhan Sadis Di Mabar

Kisaran, (LWI Pos);

Dua terduga pelaku pembunuhan sadis terhadap satu keluarga di Mabar, akhirnya diamankan Tim Kepolisian Daerah Sumatera di Dusun ll Desa Sei Alim Ulu Kecamatan Air Baru Kabupaten Asahan, Rabu, 12 April 2017.

Keduanya, Andi Syahputra (27) warga jalan Sempurna Gang Buntu,  Sekip Kecamatan Lubuk Pakam, Kabupaten Deli Serdang dan Irwansyah (27) warga jalan Galang Kecamatan Lubuk Pakam Kabupaten Deli Serdang, ditangkap saat menginap dirumah kerabatnya, Surahman. 

"Iya. Andi dan Irwansyah tadi dibawa tim Poldasu. Dari keterangan petugas, keduanya diduga terlibat pelaku pembunuhan satu keluarga di Mabar," kata Surahman kepada Wartawan di Kecamatan Air Batu Kabupaten Asahan, Rabu, (12/4).

Menurut Surahman, dirinya tidak mengetahui tujuan kedatangan Andi dan Irwansyah. Irwansyah merupakan adik dari istrinya, Sri Wahyuni. Sementara Andi adalah adik dari Sri Wahyuni. Irwansyah datang bersama istrinya, Beby beserta kedua anaknya. "Mereka sampai kemari semalam sekitar pukul 20.30 WIB (Selasa-11/4)," ujarnya 

Menurut Surahman, dirinya tidak mengetahui kunjungan kerabatnya itu secara pasti. "Saya pikir cuma kunjungan biasa saja. Kalau saya tau diantara mereka ada pelaku pembunuhan, sudah pasti saya usir," katanya. 

Sementara itu, pengakuan Beby, (27) bahwa, suaminya Irwansyah memang memiliki tujuan berkunjung ke rumah Surahman, untuk mencari pekerjaan. Namun, rencana mereka pergi diketahui oleh Andi, yang selama ini tinggal satu rumah dengan keluarga mereka. Andi meminta ikut juga dengan alasan ingin mencari kerja. "Sebelumnya, saya nggak tahu, kalau si Andi ikut terlibat pembunuhan. Dia cuma bilang mau ikut dengan alasan mencari kerja saja," katanya. 

Namun, dalam perjalanan dari Lubuk Pakam ke Air Batu, kata Beby, sikap Andi  tampak bingung dan salah tingkah. Sikap Andi berubah dan membuatnya curiga. Beby lalu menanyakan persoalan yang sedang dihadapi Andi. "Ketika di perjalanan, baru Andi cerita, kalau dia diajak Andi Lala ke Medan, sebelum peristiwa pembunuhan terjadi. Saya cuma bisa menangis. Tapi saya tidak cerita ke kakak saya (Sri Wahyuni), sampai akhirnya mereka dibawa petugas" katanya.

Sementara itu, proses penangkapan membuat warga sekitar heboh. Ratusan warga memadati lokasi penangkapan. Proses penangkapan berlangsung dengan lancar dan tanpa perlawanan. (D-20).

Teks Foto : Salah satu terduga pelaku pembunuhan Mabar, Irwansyah, 27, ketika dibawa petugas, di Dusun ll Desa Sei Alim Ulu Kecamatan Air Baru Kabupaten Asahan, Rabu (12/4). 

Disdukcapil Asahan Akan Terima 9000 Blanko E-KTP

Kisaran, (LWI Pos);

Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil)  Kabupaten Asahan dijadwalkan Agustus 2017 akan menerima blanko Kartu Tanda Penduduk Elektronik (E-KTP) dari pusat diperkirakan sebanyak 5 outer atau 9.000 lembar, demikian disampaikan Kadis Dukcapil M Rais, Selasa (11/4).

Kendati demikian, jumlah itu belum bisa memenuhi jumlah pemohon E-KTP yang sudah masuk dalam daftar tunggu siap cetak. 

"Untuk tahap pertama, Kabupaten Asahan akan menerima blanko E-KTP sebanyak 9.000 lembar. Tapi jumlahnya masih kurang. Kondisi per-tanggal 6 april saja, ada 14.050 pemohon yang sudah mengajukan permohonan pembuatan E-KTP," katanya kepada Wartawan, di Kantornya.

Rais mengatakan, untuk memenuhi kebutuhan E-KTP, masyarakat Asahan sedikitnya dibutuhkan persediaan blanko E-KTP sebanyak 61.000 lembar.  Kondisi per Rabu (6/4), setidaknya ada 61.000 masyarakat yang sudah melakukan perekaman data untuk permohonan E- KTP. Untuk itu, Rais berharap kepada masyarakat dapat bersabar, mengingat persediaan blangko E-KTP di pusat masih terbatas.  

"Kita hanya bisa berharap pemerintah pusat dapat segera mengatasi persoalan blangko E-KTP ini, sehingga masyarakat tidak kesulitan memperoleh E-KTP.

Namun, sebelum persediaan terpenuhi, masyarakat tetap bisa mengurus dan menggunakan resi KTP, untuk keperluan pengurusan dokumen," ujarnya.

Sementara itu, sejumlah warga berharap persoalan pengadaan blangko E-KTP tersebut cepat teratasi. Sebab, meskipun memiliki resi, tidak sepenuhnya dapat berfungsi sebagaimana fungsi E-KTP.  "Selain cepat rusak, terkadang resi E-KTP ditolak oleh instansi swasta," ujar salah seorang warga Kelurahan Sei Renggas Kecamatan Kisaran Barat, Sujatmiko (42).

Ia berharap, rencana pengadaan blangko E-KTP Kabupaten Asahan bukan hanya sekedar janji belaka, demi menenangkan masyarakat saja. Sebab, rencana penerimaan blangko E-KTP dari pusat sudah berulang kali dan bukan sekali ini saja. "Tapi faktanya sampai sekarang E-KTP belum juga ada. Akhirnya, kita juga yang repot, karena harus bolak balik ke kantor Disdukcapil menanyakan E-KTP," tandasnya. (D-20).

NAMA-NAMA KEPALA UPTD ADAHAN


Gelombang Mutasi VIII, Bupati Asahan “Bongkar Pasang” 26 Jabatan
Kepala UPT Di Dinas Pendidikan

Kisaran, (LWI Pos);

Dalam rangka meningkatkan kinerja SKPD, Bupati Asahan Drs. Taufan Gama
Simatupang MAP merotasi (Bongkar Pasang) seluruh Jabatan Kepala UPT
pada Dinas Pendidikan Kabupaten Asahan, Kamis, 26 Januari 2017 di Aula
Melati Setdakab Asahan, Jalan Sudirman, Kisaran.
Dalam pidatonya, Bupati Asahan menegaskan kepada pejabat yang baru
dilantik untuk tidak sekali-kali melakukan pungutan liar (pungli) yang
berakibat meresahan masyarakat di Kabupaten Asahan.
Bupati Asahan mengatakan bahwa, seseorang yang sukses adalah orang
yang menyayangi dan mencintai  keluarga, istri, suami, orang tua dan
anak-anak untuk itu bekerja sungguh-sungguh dengan mengedepankan
kepentingan masyarakat dari pada kepentingan pribadi.
“ Sayangi dan Cintai Keluarga itu orang sukses, jangan menyayangi
orang lain atau keluarga lain”, kata Bupati Taufan.
Pada kesempatan itu, Bupati melantik dan mengambil sumpah jabatan
dengan merotasi dan mengangkat pejabat Eselon IV untuk menduduki
jabatan di jajaran Dinas Pendidikan Kabupaten Asahan, yaitu, Drs.
Termizi sebelumnya mejabat Kepala UPT Kecamatan Sei Kepayang dirotasi
dan dilantik sebagai Kepala UPT Kecamatan Kota Kisaran Barat
menggantikan Drs. Mulya yang telah pensiun, jabatan Kepala UPT Sei
Kepayang diisi Khairul Anwar S.Pd yang sebelumnya menjabat Kepala UPT
Tanjung Balai, jabatan Khairul diisi Drs. Nikmah yang sebelumnya
menjabat Kepala UPT Sei Kepayang Barat, jabatan Drs, Nikmah diisi Al
Edy Nazri S.Pd yang sebelumnya menjabat Kepala UPT Sei Kepayang Timur,
jabatan Al Edy diisi Khairul Anwar A.Ma yang sebelumnya menjabat
sebagai Kasubbag TU UPT Sei Kepayang Timur.
Mursaid S.Pd, M,Si sebelumnya menjabat Kepala UPT Kecamatan Setia
Janji dirotasi dan dilantik sebagai Kepala UPT Kecamatan Tinggi Raja
menggantikan Suyut SE yang dipindahkan pada Bidang Pembinaan Sekolah
Dasar, jabatan Mursaid diisi Lasiran Kepala UPT Kecamatan Setia Janji
yang sebelumnya menjabat Kasi PAUD dan Kelembagaan pada Bidang
Pendidikan Luar Sekolah.
Drs. Munawar Khalil Hasibuan sebelumnya menjabat Kepala UPT Kecamatan
Pulo Bandring dimutasi dan dilantik sebagai Kepala UPT Kecamatan Air
Batu menggantikan Drs. H. Darwis Nasution yang dipindahkan ke Kasi
Kurikulum pada Bidang Pembinaan sekolah Dasar, jabatan Munawar diisi
Leonardus Sinaga, S.Pd yang sebelumnya menjabat Kepala UPT Kecamatan
Meranti, Jabatan Leonardus diisi Darwin S. Sos yang sebelumnya
menjabat Kasi Kesejahteraan Sosial Kecamatan Kota Kisaran Barat.
Drs. Berlin sebelumnya menjabat Kepala UPT SKB dimutasi dan dilantik
menjadi Kepala UPT Kecamatan Rawang Panca Arga menggantikan Suherman,
S.Pd yang dilantik sebagai Kepala UPT Kecamatan Silau Laut
menggantikan Abdul Rasyid, S.Pd dilantik sebagai Kepala UPT Kecamatan
Kota Kisaran Timur menggantikan Drs. Ruskamil yang dilantik sebagai
Kepala UPT Kecamatan Air Joman menggantikan Heri Kusmawan S.Pd yang
distafkan Bupati Asahan.
Jabatan Drs. Berlin diisi H. Ahmad Ridwan yang sebelumnya menjabat
Kepala UPT Kecamatan Pulau Rakyat, sementara jabatan Kepala UPT yang
kosong diisi Julmei S.Pd yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala UPT
Kecamatan Aek Kuasan, jabatan Julmei diisi Misiyanto A.Ma.Pd yang
sebelumnya menjabat Kepala UPT Kecamatan Aek Ledong,  Albert Butar
Butar, SH yang sebelumnya menjabat Plt. Kepala UPT Dinas Pendapatan
Pulau Rakyat diangkat dan disumpah sebagai Pj. Kepala UPT Kecamatan
Aek Ledong.
Darman Siregar sebelumnya menjabat Kepala UPT Kecamatan Bandar Pulau
dimutasikan dan dilantik sebagai Kepala UPT BP Mandoge menggantikan
Parmadean Sitorus, S.Pd yang lebih dahulu dilantik sebagai Kepala
Bidang Pembinaan Sekolah Dasar, sementara jabatan Kepala UPT Kecamatan
Bandar Pulau diisi Supriono A.Ma, Pd yang sebelumnya menjabat Penilik
Pendidikan Luar Sekolah.
Sutrisno, S.Pd  sebelumnya sebagai Kepala UPT Kecamatan Rahuning
dimutasikan dan dilantik sebagai Kepala UPT Kecamatan Simpang Empat
menggantikan Drs. Bernard yang lebih dahulu dilantik sebagai Kasi
Pendidik dan Tenaga Kependidikan PAUD dan Non Formal, sementara Ismael
Tampubolon, S.Pd sebelumnya Staf UPT Kecamatan Aek Songsongan diangkat
dan dilantik sebagai Kepala UPT di kantornya menggantikan Muslimin, A.
Ma yang dilantik sebagai Kepala UPT Kecamatan Rahuning.
Drs. Safrin sebelumnya menjabat Kepala UPT Kecamatan Buntu Pane
dimutasikan dan dilantik sebagai Kepala UPT Kecamatan Sei Dadap
menggantikan Idham Chalik Sinaga, S.Pd yang lebih dahulu dimutasikan
dan menjabat Kasi Tenaga Didik dan Pengembangan Karakter Sekolah Dasar
bidang Pembinaan Sekolah Dasar, jabatan Safrin diisi Suyanto S.Pd yang
sebelumnya Pengawas Sekolah Dasar, sementara jabatan Kepala UPT
Kecamatan Teluk Dalam yang lama kosong diisi Ponirin, S.Pd yang
sebelumnya menjabat Kasubbag Tata Usaha pada UPT Kecamatan Kota
Kisaran Timur. (D-08).

Rangkuman Berita April Minggu Ke-3


Wakil Bupati Hadiri Launching Madrasah Anti Korupsi Asahan

Kisaran, (LWI Pos);

Wakil Bupati Asahan, H. Surya, B.Sc., hadiri acara Launching Madrasah Anti Korupsi Asahan, Senin, 11 April 2017, di Aula Sabty Garden Hotel Jl. Diponegoro, Kisaran.

Wakil Bupati memberikan apresisasi dan dukungan terhadap Pemuda Muhammadiyah Asahan yang telah menyelenggarakan kegiatan  secara positif dan inspiratif.

" Harapan kita Pemuda Muhammadiyah mampu membangun semangat dan dapat bekerja secara optimal dan ikhlas serta dapat memberikan sumbangan pemikiran terhadap program pembangunan Pemkab Asahan,” ucap Surya.

Pada acara tersebut, menghadirkan Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Republik Indonesia bidang pencegahan, Saut Situmorang M.M. sebagai Narasumber.

Saut memaparkan, beberapa pencegahan praktik tindak pidana korupsi, diantaranya dengan menciptakan kesejahteraan, maka praktik koruspsi akan tercegah, sebab bila gagal menciptakan kesejahteraan maka akan tumbuh praktik korupsi.

Kemudian menumbuhkan daya saing, sebab bila, tidak memiliki daya saing maka akan terpuruk. "Maka itu bangunlah daya saing agar terbentuk dan terbangun integritas", kata Saut.

“ Saya harapkan Alumni Madrasah Anti Koruspsi Asahan ini, memiliki integritas. Karena, bila memiliki hal tersebut maka kita bisa cegah korupsi,” ungkap Saut dihadapan keluarga besar Muhammadiyah serta undangan.

Launching Madrasah tersebut, dirangkai dengan pelantikan Pimpinan Daerah dan Pimpinan Cabang Pemudah Muhammadiyah se-Kabupaten Asahan, Kokam Sar serta pemberian cenderamata kepada Saut Situmorang dan Ketua PP Pemudah Muhammadiyah, Dahnil Anzar Simajuntak.

Ketua Umum Pimpinan Pusat Pemuda Muhammadiyah, Dahnil Anzar Simajuntak juga memberikan apresiasi kepada Pemuda Muhammadiyah Asahan yang telah berani mendeklarasikan diri berjemaah melawan korupsi.

Ketua Pemuda Muhammadiyah Asahan, Rosmansyah mengatakan, madrasah anti koruspsi tersebut merupakan kelas belajar yang digagas pemuda Muhammadiyah. Sehingga yang belajar dimadrasah tersebut akan lahir manusia yang berintegritas dan anti korupsi.(W-08).

Disdukcapil Asahan Jalin Kerjsama Dengan HKBP Resor Kisaran Kota 

Kisaran, (LWI Pos);

Wakil Bupati Asahan, H. Surya

Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Asahan melaksanakan kerjasama terkait pencatatan Akta Nikah dengan Huria Batak Kristen Protestan (HKBP) Resor Kota Kisaran, Selasa, 11 April 2017 di kantor Dinas Dukcapil Jl. A. Yani Kisaran.

Kehadiran perwakilan Jemaat HKBP Kisaran Kota diterima langsung Kepala Disdukcapil, Muhammad Rais dan dilakukan penandatangan nota kesepakatan kerja disaksikan Wakil Bupati Asahan, H. Surya, B.Sc.

Dalam kesempatan itu, Surya, menyambut baik namun, karena tidak melanggar aturan yang ada.

"Kesepakatan kerjasama ini cukup baik sehingga, Disdukcapil dapat membantu semaksimal mungkin dalam pembuatan Akta Perkawinan milik Jemaat HKBP Resor Kisaran Kota," kata Surya.

Pada kesempatan yang sama, Pimpinan HKBP Resor Kisaran Kota, Eden Ramses Siahaan menuturkan, hal ini dilakukan untuk membantu Jemaat yang akan melakukan perkawinan di Gereja.

“Sehingga pengurusaan Akta Perkawinan dapat dibantu oleh pengurus Gereja kita," ujar Eden.

Masih dalam kesempatan yang sams Kadis Dukcapil, Muhammad Rais mengatakan, pihaknya melakukan kesepakatan kerja ini untuk lebih mempercepat pengurusan Akta Perkawinaan Jemaat HKBP Kisaran Kota.

"Ini dikerjakan di luar jam kerja hingga tidak menggangu pengurusan Kartu Tanda Penduduk (KTP) dan Akta Umum," kata Rais.

“Kita atas nama Pemkab Asahan menerima kesepakatan , dimana ini merupakan niat baik pengurus HKBP Kisaran Kota kepada Jemaatnya. Disdukcapil yang membidangi pengurusan Akta maka pasti lah kita bantu dan tidak melanggar Standar Operational Procedural (SOP),” tambah Rais. (W-08).
Razia Dinsos Asahan Amankan 8 Gepeng

Kisaran, (LWI Pos);
               
Razia yang dilakukan Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Asahan, Jumat 7 April 2017 berhasil mengamankan 8 orang Gelandangan dan Pengemis tanpa identitas, di Jalan Cokroaminoto dan Sisingamagaraja Kisaran.

Delapan orang Gepen diiantaranya 3 orang laki-laki tua, 3 orang perempuan tua dan 2 anak di bawah umur.

Seketaris Dinsos Asahan, Rustam Efendi SE, M.M. mengungkapkan, 8 orang Gepeng tersebut dirazia karena meresahkan masyarakat di warung kopi.

"Kita merazia karena ada laporan masyarakat dan razia ini akan  kita lakukan sampai alkhir lebaran," ungkap Rustan saat diwancarai Wartwan di ruang kerjanya.

Rustam juga menjelaskan, saat penertiban itu petugas juga sempat mengejar mereka dan tidak sedikit yang berhasil kabur.

"Kita sempat mengejar mereka karena mereka berusaha lari dan kabur dari razia dan kami sempat kewalahan karena mereka banyak," jelas Rustam.
               
Dia juga mengatakan, kendala yang dihadapi pihaknya saat ini adalah keterbatasan sarana yang memadai dalam menampung mereka korban Gepeng tersebut.

"Karena kita belum memiliki panti rehabilitasi,"ujarnya.

"Setelah kita data akan kita lakukan pembinaan, nantinya para pengemis ini akan dipulangkan kealamatnya masing-masing," ujarnya.

Ketua Komisi Nasional Perlindungan Anak (Komnas PA) Asahan, Awaludin, S.Ag. sangat mengapresiasi Dinsos Kabupaten Asahan dalam melakukan razia terhadap  Gepeng tersebut yang dinilai telah mengganggu kenyamanan warga.

"Kita berharap razia ini terus berlangsung hingga bisa menciptakan efek jera kepada Gepeng yang dinilai mengganggu ketertiban lalu lintas dan kenyamanan masyarakat," kata Awal yang juga Ketua PWI Asahan. (W-08).

Camat Teluk Dalam Hadiri Bakti Sosial Pemasangan Implant dan IUD

Kisaran, (LWI Pos);

Camat Teluk Dalam Murdi Simangunsong, S.Stp. dan Ketua PKK Kecamatan Teluk Dalam Nyonya Lely Murdi Simangungsong,
mengadakan Bakti sosial Dengan pelayanan pemasangan Implant dan IUD, Senin (10/4) di Puskesmas Air Teluk Kiri Kecamatan Teluk Dalam.

Camat Teluk Dalam, Murdi  mengatakan bahwa, tujuan dari Bakti Sosial dengan pemasangan implant dan IUD untuk meningkatan program KB Nasional dan peningkatan keluarga sejahtera sesuai dengan visi misi Pemkab Asahan Religius, Sehat , Cerdas dan Mandiri.

Nyonya Lely Murdi juga menjelaskan, acara yang diikuti peserta sebanyak 99 orang, berasal dari semua Desa yang ada di Kecamatan Teluk Dalam.

"Pemasangan Implant dan IUD ini tidak dipungut bayaran alias gratis", katanya.

Pada acara tersebut turut hadir perwakilan dari  Dinas PPKB Asahan  Hj. Sri Humiatsih.

Sementara, Kepala Puskesmas Dr.H.M. Arifuddin Nasution menerangkan bahwa, manfaat dari pemasangan implant dan IUD adalah daya guna tinggi Kontrasepsi implant merupakan metode kontrasepsi berkesinambungan yang aman dan sangat efektif.

Efektivitas penggunaan implant sangat mendekati efektivitas teoritis. Efektivitas 0,2 – 1 kehamilan per 100 perempuan, sedangkan manfaat IUD efektifitasnya tinggi 0,6 – 0,8 kehamilan per 100 perempuan yang menggunakan IUD 1 kegagalan dalam 125 – 170 kehamilan", ujar Dr. Arif.

Pada acara tersebut turut hadir perwakilan dari  Dinas PPKB Asahan  Hj. Sri Humiatsih. (W-08).

Pemkab Asahan Mulai Sosialisasikan Program Sejuta Rumah Untuk Rakyat

Kisaran, (LWI Pos);

Dalam rangka mewujudkan
Visi dan Misi yang Religius, Sehat, Cerdas dan Mandiri (RSCM), Pemerintah Kabupaten Asahan, melaksanakan Sosialisasi Program Sejuta Rumah untuk Rakyat, Rabu (12/4), di Aula Melati Setdakab Asahan, Jl. Sudirman, Kisaran.

Sosialisasi dipimpin Wakil Bupati Asahan H. Surya, B.Sc dan menyatakan bahwa, sesuai dengan misi Bupati/Wakil Bupati Asahan periode 2016 – 2021 untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat akan segera direalisasikan melalui penyediaan perumahan untuk rakyat.

Hal tersebut juga, sejalan dengan Agenda Pembangunan Nasional untuk perumahan dan kawasan permukiman sebagai penjabaran Nawacita ke-5 Presiden Jokowi yang tercantum dalam Lampiran Peraturan Presiden No. 2 Tahun 2015.

Oleh karena itu, Pemerintah Kabupaten Asahan berencana memberikan tanah kepada masyarakat untuk dijadikan kawasan perumahan yang direncanakan berjumlah 178.000 unit, dengan cara membebaskan tanah HGU Perkebunan yang berada di sepanjang jalan lintas/darat sepanjang 30 – 40 m, seperti areal tanah yang berada di jalan lintas antara Meranti – Aek Ledong, Bandar Pasir Mandoge -  Kisaran, Aek Songsongan – Pulau Rakyat dan Kisaran – Air Joman.

Pembebasan tanah tersebut nantinya akan diperuntukkan bagi karyawan perkebunan, Masyarakat sekitar HGU, Aparatur Sipil Negara, TNI, Polri yang belum memiliki rumah.

Untuk persyaratan dan teknis pelaksanaan kegiatan nantinya akan diatur lebih lanjut dengan sebaik-baiknya dan biaya pelepasan tanah HGU akan disesuaikan dengan NJOP, sedangkan Aliran PLN, PDAM serta administrasi lainnya yang akan dibebankan kepada peserta yang mendapat perumahan.

Dalam kesempatan tersebut, Wakil Bupati Asahan menegaskan bahwa, Pemerintah Kabupaten Asahan akan memfasilitasi untuk mewujudkan  kegiatan tersebut yang dinilai sangat bermanfaat khususnya bagi masyarakat yang belum memiliki rumah dapat memiliki rumah, menghindari tindakan kejahatan seperti perampokan dan pencurian yang sering terjadi di sepanjang jalan areal perkebunan.

Terakhir, beliau berharap agar pertemuan ini tidak dimaknai secara negatif karena, acara ini dilaksanakan dengan tujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat Kabupaten Asahan.

Untuk itu, Pemerintah Kabupaten Asahan mengharapkan dukungan dari seluruh elemen masyarakat khususnya pihak perkebunan agar Program ini dapat berjalan dengan baik.

Hadir pada acara tersebut, Sekretaris Daerah, Asisten I, II, II, Inspektorat, Plt Kadis Kominfo, Kadisnaker, Plt Kadis Perkim, SPBUN, FH SPSI Kabupaten Asahan dan Kepala Desa yang wilayahnya dilintasi oleh areal Perkebunan. (W-08).

Bupati Berangkatkan Peserta Bimtest Study Intensif  Putra/i Anggota Korpri Asahan

Kisaran, (LWI Pos);

Bupati Asahan, Drs. H. Taufan Gama Simatupang, M.A.P., memberangkatkan peserta Bimbingan Test Study Intensif bagi putra/i anggota Korpri Kabupaten Asahan, Kamis (13/4), di Aula Melati Setdakab Asahan, Jl. Sudirman, Kisaran.

Pidato Bupati yang dibacakan Sekdakab H. M. Sofyan, M.M. menyampaikan maksud pemberangkatan itu agar mengikuti bimbingan tes sebagai bekal dalam mengikuti ujian seleksi masuk ke Perguruan Tinggi Negeri.

Untuk masuk ke Perguruan Tinggi Negeri tidaklah mudah, oleh karena itu, harus mempunyai persiapan bekal yang matang secara menyeluruh.

Bupati meminta, agar putra/i-nya dapat mengukuti bimbingan tes study intensif dengan sungguh-sungguh dan berharap dapat masuk di Perguruan Tinggi Negeri.

Soyan juga menyampaikan, bahwa kegiatan bimbingan tes study intensif merupakan bentuk motivasi Pemkab Asahan dalam rangka mewujudkan misi Pemerintah Religius, Sehat, Cerdas dan Mandiri.

Untuk menempa jati-diri putra/i anak anggota Korpri Asahan  dan karenanya, Pemkab Asahan melalui Dewan Pengurus  Korpri melaksanakan Bimbingan Test Study Intensif bagi putra/i anggota Korpri Asahan secara gratis.

Hadir pada acara itu, Sekdakab Asahan, H. M. Sopyan, M.M., Ketua Dewan Pengurus Kabupaten Korpri Asahan, H. Mhd. Sofyan Yoga, M.AP., para Kaban dan Kadis, Camat, siswa/i dan undangan. (W-08).






Wakil Bupati Hadiri Bakti Sosial DPD Partai Golkar Asahan

Kisaran, (LWI Pos);

Wakil Bupati  Asahan, H. Surya, B.Sc., menghadiri acara Bakti Sosial yang diselenggarakan Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai  Golkar Kabupatrn Asahan, Selasa, 11 April 2017 di halaman kantor DPD Golkar Jl. Akasia, Kisaran.

Dalam kegiatan Bakti Sosial tersebut, DPD Partai Golkar Sumatera Utara melalui DPD Partai Golkar Kabupaten Asahan, membagikan 1000 goni beras kepada masyarakat dari 6 Kecamatan di Kabupaten Asahan yakni, Kecamatan Kisaran Barat, Kisaran Timur, Rawang Panca Arga, Meranti, Air Joman, Sei Dadap dan Pulau Bandring, masing-masing mendapat 5 Kg.

Wakil Bupati Asahan H. Surya, B.Sc.  dalam sambutannya, mengucapkan terima kasih kepada para pengurus DPD Partai Golkar Kabupaten Asahan, karena ditunjuk sebagai Ketua Dewan Penasehat Partai Golkar Kabupaten Asahan.

"Saya tidak merasa bosan-bosannya memberikan nasehat kepada pengurus DPD Partai Golkar Kabupaten Asahan," kata Surya.

Ketua DPD Partai Golkar Sumatera Utara melalui Wakilnya, Rolel Harahap, S.H. dan Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Asahan H. Benteng Panjaitan, S.H. meminta dukungan kepada seluruh penerima bantuan Bakti Sosial untuk memberikan dukungan kepada Ketua DPD Partai Golkar Sumatera Utara H. Ngongesa Sitepu, S.H. untuk menjadi Gubernur Sumatera Utara pada Tahun 2018.

Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Asahan menyampaikan untuk tidak melihat dari apa yang diberikan tapi lihatlah pemberian ini sebagai mempererat tali persaudaraan. 

"Jangan dilihat banyaknya atau apa yang kita berikan tapi, inilah tanda persaudaraan kita," kata Benteng. (W-08).

Wakil Bupati Hadiri Malam Pentas Seni Asahan PRSU 2017

Kisaran, (LWI Pos);

Wakil Bupati Asahan, H. Surya, B.Sc., menghadiri acara Malam Pentas Seni pada Event Pekan Raya Sumatera Utara (PRSU) 2017, Minggu 8 April 2017 di Area Open Stage Medan.

Pada acara yang mengambil thema
"Melalui Seni Kita Tingkatkan Integritas, Etos Kerja dan Kebersamaan," Kabupaten Asahan berkesempatan menampilkan beberapa kesenian dan kebudayaan khas daerah Asahan yaitu, lagu Senandong Asahan dan tarian khas Asahan.

Dalam pidatonya, H. Surya memberikan apresiasi terhadap penampilan kesenian yang diperagakan anak-anak Asahan pada acara PRSU itu.

Surya berharap agar, kegiatan tersebut menjadi ajang pelestarian seni dan budaya yang khas dari Kabupaten Asahan.

"Saya berharap kegiatan ini menjadi ajang pelestarian seni dan budaya khas Kabupaten Asahan," katanya.

Surya juga berpesan agar, anak-anak muda Asahan tidak menibggalkan seni dan budaya khas Asahan yang menjadikan ciri dan kekhasan daerah Asahan.

Turut hadir mendampingi H. Surya, B.Sc., Sekdakab, Asiten I dan Asisten II serta beberapa anggota DPRD Asahan. (W-08).

Pemkab Gelar Acara Pisah-Sambut Kapolres Asahan

Kisaran, (LWI Pos);

Pemerintah Kabupaten Asahan menggelar acara pisah-sambut antara Kapolres lama AKBP Tatan Dirsan Atmaja SIK dan yang baru AKBP Khobul Syahrin Ritonga, Sabtu 8 April 2017 di Pendopo Rumdis Bupati Asahan Jl. Sudirman Kisaran.

Bupati Asahan, Drs. H. Taufan Gama Simatupang, M.A.P., mengucapkan terima kasih kepada AKBP Tatan Dirsan Atmaja yang telah bertugas selama 1 tahun 10 bulan memimpin Polres Asahan.

Kepada Kapolres yang baru AKBP Khobul Syahrin Ritonga diucapkan selamat datang dan bertugas di Asahan.

"Selama kepimpinan Tatan, Asahan lebih kondusif dan saya berharap kepada Kapolres yang baru untuk lebih kondusif," harap Taufan didampingi istrinya, Winda.

Sementara itu, Ketua DPRD Asahan, Benteng Panjaitan, S. H., memberi apresiasi pada Kapolres lama AKBP Tatan Dirsan Atmaja.

"Dimana selama bertugas tidak ada satu celahpun yang tidak mengenakkan hati, sebaliknya kesan yang baik dan mengutamakan kekeluargaan yang diberikan Tatan ini,” ujar Benteng. 

Dirinya juga mengucapkan selamat datang pada Kapolres baru AKBP Kobul Syahrin Ritonga. "Selamat datang dan harus tahan di Asahan. Namun masyarakat di Asahan cinta akan kedamaian,” ujar Benteng.

AKBP Tatan Dirsan Atmaja dalam acara pisah sambut menyampaikan dan menitipkan Asahan kepada AKBP Khobul  agar dapat menyelesaikan tugas yang belum terselesaikan, terutama Kampung Tengah.

“Jaga Kampung Tengah dan tingkatkan pengamanannya," ujar Tatan yang akan menjabat  Wakapoltabes Medan.

Khobul mengatakan, cukup senang dan bahagia menerima tugas di Asahan dan bersyukur di mana ini merupakan tugas negara.

Namun Khobul juga mengharapkan dukungan masyarakat Asahan untuk bekerjasama dalam membangun kenyamanan dan keamanan di tengah-tengah masyarakat. (W-08).

Sebanyak 4.637 Siswa SMA Negeri di Asahan Ikuti UNBK

Kisaran, (LWI Pos);

Sebanyak 4.637 Siswa/i Sekolah Menengah Atas (SMA) sederajat luar Madrasah se-Kabupaten Asahan, ikuti Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK), mulai Senin, 10 s/d 13 April 2017, pada Sekolah masing-masing di Asahan.

Pantauan Media di SMA Negeri 1 Kisaran, sebanyak 430 orang siswa-siswi mengikuti UNBK pada hari pertama dengan materi soal Bahasa Indonesia.

Kepala Sekolah (Kepsek) SMAN 1 Kisaran, Jumadi, S.Pd., M.M. menerangkan bahwa, belum semua sekolah SMA Negeri di Kabupaten Asahan dapat mengikuti UNBK.

"Di Kabupaten Asahan, ada 17 SMA Negeri, namun baru  4 sekolah yang menggunakan UNBK yaitu, SMA Negeri 1 Kisaran, SMA Negeri 2 Kisaran, SMA Negeri 4 Kisaran dan SMA Negeri 1 Air Batu", ungkap Jumadi. 

Kembali Jumadi menuturkan, SMA sederajat yang belum mengikuti UNBK akan menjalankan Ujian Nasional Kertas Pensil (UNKP).

“Semoga nantinya dapat menjalankan UNBK sesuai dengan tujuan pemerintah,” harap Jumadi.

Pelaksanaan UNBK di SMAN 1 Kisaran ujian dibagi menjadi 3 sesi (gelombang) diantaranya, sesi I sekira pukul  07.30 - 09.30 WIB, sesi II pukul  10.30 - 12.30 WIB dan sesi III pukul 14.00 -16.00 WIB.

“UNBK akan berlangsung sejak tanggal 10-13 April. Sedangkan ujian susulan akan dilaksanakan selama 2 hari yang akan dilaksanakan  pada tanggal 18 -19 April mendatang," tambahnya.

Susunan Jadwal mata pelajaran yang di UNBK, Senin (Bahasa Indonesia), Selasa (Matematika), Rabu (Bahasa Ingris) dan terakhir yaitu mata pelajaran pilihan sesuai dengan jurusan siswa masing-masing

Kadis Kominfo Pemkab Asahan, Rahmad Hidayat, S.Sos., M.Si. menuturkan, SMA Sederajat sudah dibawah naungan Dinas Pendidikan (Disdik) Sumut, namun mereka merupakan anak-anak Asahan.

Pihaknya juga berharap, siswa siswi ini dapat mengikuti UNBK dengan sebaik-baiknya hingga lulus dengan nilai memuaskan 

"Kita berharap peran serta orang tua dapat terlibat selama proses UNBK untuk tetap mengingatkan melatih soal-soal di rumahnya.

Atas nama Pemkab Asahan, kita pasti berharap yang terbaik bagi generasi anak bangsa di Asahan ini,” ujar Dayat.(W-08).
Camat Kota Kisaran Barat Hadiri  Komunikasi Informasi Edukasi P4GN

Kisaran, (LWI Pos);

Camat Kota Kisaran Barat, Agus Jaka Putra Ginting menghadiri acara Komunikasi Informatif Edukasi Pencegahan, Pemberantasan, Penanganan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN), Minggu 8 April 2017 di Aula Radio Suara Asahan (SAS) Jl. Diponegoro dan di Markas Lembaga PANAS Jl. Sei Silau Kisaran.

Dalam sambutannya, Agus mengajak generasi muda khusus kecamatan Kota Kisaran Barat, untuk menjauhi narkoba dalam mencapai prestasi.

Agus berpesan, bagi pelajar untuk jangan coba-coba menggunakan narkoba dan bagi orang tua, harus perduli terhadap keluarga dan lingkungan.

"Laporkan ke Penggiat Anti Narkoba jika, melihat masyarakat yang dicurigai menggunakan dan menjual narkoba untuk ditindalanjuti Polisi atau BNNK Kabupaten Asahan," katanya.

Kepala BNNK Asahan, Tuangkus Harianja menjelaskan bahwa, setiap hari meninggal dunia 50 orang karena narkoba, 57 Triliyun dalam setahun uang habis untuk belanja narkoba dan uangnya di bawa ke luar negeri, 5,3 juta orang pemakai narkoba di Idonesia dan 57% penghuni penjara dengan kasus narkoba.

"Saya berharap kepada Ketua dan seluruh pengurus Lembaga Penggiat Anti Narkoba Asahan, teruslah berjuang demi Asahan yang benar-benar bersih dari narkoba dan ke depannya kita bisa  bekerja sama guna menyosialisasikan bahaya narkoba sampai ke desa yang ada di Asahan," kataTuangkus

Ketua Lembaga Penggiat Anti Narkoba, Sakir Samosir mengatakan bahwa, pihaknya akan terus berjuang untuk memberantas Narkoba di Asahan dan siap mati untuk hal itu.

Acara dihadiri kaum ibu dan pelajar tingkat SLTA diakhiri dengan memutar Training Film Menggapai Harapan yang akan di launching dan digarap BNNK Asahan.(W-08).

Rabu, 05 April 2017

Jalan Pemkab Rusak, PT BSP Siap Bertanggungjawab


Jalan Milik Pemkab Asahan Rusak, PT BSP Bersedia Perbaiki

Kisaran, (LWI Pos);

Kerusakan jalan memang menjadi masalah yang sangat serius bagi kehidupan masyarakat atau warga terdampak.

Seperti yang terjadi pada Desa Silomlom dan Perkebunan Suka Raja kecamatan Simpang Empat Kabupaten Asahan.

Jalan yang menghubungkan dua Desa tersebut dengan kota kecamtan Simpang Empat, saat ini mengalami kerusakan yang sangat parah.

Rusaknya jalan milik Pemkab Asahan itu, akibat seringnya dilalui mobil Dum Truk yang lalulalang keluar masuk dengan membawa gundungan tanah timbun untuk kepentingan proyek PT Basuki Sananda Putra (BSP).

Warga Saruji dan Sukimin kepada wartawan menuturkan bahwa keadaan saat ini masyarakat 2 desa sangat terganggu dengan jalan yang rusak berat.

" Mereka sebagian besar kerjanya bertani dan penggalas, jika musim panas banyak debu dan jika hujan deras berlumpur sehingga susah untuk melewatinya menuju ke Kota Simpang Empat", keluhnya mewakili warga terdampak.

Kepala Desa Perkebunan Suka Raja Sugianto, Selasa 4 April 2017 kantornya, ketika dikonfirmasi Wartawan membenarkan hal kerusakan jalan tersebut akibat dilalui dum truk yang bermuatan tanah timbun untuk kepenting proyek.

Sugianto mengatakan bahwa, hal tersebut sudah dilaporkan ke Pemkab Asahan melalui Camat Simpang Empat dengan menyerahkan berbagai dokumen dan keterangan baik secara lisan maupun tulisan.

Sementara, pimpinan pelaksana Proyek PT BSP,  D. Tobing ketika dikonfirmasi Wartawan di kantornya mengaku bahwa, hal tersebut memang kesalahan pihak.

" Betul bang, kerusakan itu akibat proyek kami dan kami bertanggung jawab dan janji akan segera memperbaikinya seperti sediakala", kata Tobing. (W-08).