Selasa, 13 Juni 2017

BPBD Asahan Klaim 9 Rumah Aspol Satlantas Resor Asahan Terbakar


BPBD Asahan Klaim 9 Rumah Aspol Satlantas Resor Asahan Terbakar

Kisaran, (LWI Pos);

Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Asahan mengerahkan sedikitnya 11 unit mobil Pemadam Kebakaran (Damkar) untuk padamkan api yang membakar Asrama Polisi (Aspol) Satlantas Resor Asahan, Selasa (13/6) sekira pukul 19.30  WIB di Jl. Cokroaminoto, Kisaran.

Hal itu, dibenarkan Kepala BPBD Asahan Syafruddin Harahap melalui Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik (Kabid Darlog) Khaidir Sinaga, S.STP., ketika ditemui Wartwan di sekira pukul 24.00 WIB usai kejadian.

Khaidir mengatakan, kebakaran yang melanda perumahan Asrama Polisi komplek Satlantas Resor Asahan, diduga sementara akibat korsleting listrik.

Berdasarkan data sementara yang berhasil dihimpun pihak BPBD Asahan, kebakaran melululantakkan 9 unit rumah dari 13 unit rumah di komplek tetsebut.

Khaidir memaparkan, dari 9 rumah yang terbakar, 3 diantaranya tidak dihuni pemiliknya dan hanya terbakar di bagian dapur, sedangkan 6 unit rumah yang dihuni ludes terbakar dan rata dengan tanah.

Setelah 2 jam api dapat dijinakkan dengan mengerahkan 11 Mobil Damkar, masing-masing 7 unit dari Asahan, 2 unit dari Kabupaten Batubara, 2 unit dari Kodya Tanjung Balai dibantu 1 Water Canon dari Polres Asahan dan 1 mobil tangki air dari PAM Tirta Silau Piasa Kisaran.

Penyebab detail masih dalam penyelidikan Polres Asahan, kerugian materi ditaksir ratusan juta rupiah, korban jiwa tidak ada, kasus kebakaran tersebut masih ditangani pihak Polres Asahan.(W-08).





Tidak ada komentar:

Posting Komentar