202 PPL Se-Kabupaten Asahan Dilantik
Kisaran, (LWI Pos);
Dalam rangka Pemilihan Gubernur Sumatera Utara (Pilgusu) Tahun 2018 yang akan digelar 27 Juni mendatang, sebanyak 202 Pengawas Pemilihan Lapangan (PPL) se-Kabupaten Asahan resmi dilantik, Jumat (19/1/18) di Sabty Garden Hotel Jalan Diponegoro Kisaran.
Prosesi pelantikan dilakukan secara serentak oleh Ketua Panwaslih Kecamatan masing-masing menurut wilayah kerjanya dengan dipandu protokoler Panwaslih Kabupaten Asahan.
Ketua Panwaslih Kabupaten Asahan M. Irfan Rambe, S.H., M.Kn dalam sambutannya mengatakan, bahwa Pengawas Pemilihan Lapangan (PPL) adalah petugas yang akan mengawasi penyelenggaraan pemilihan Gubernur Sumatera Utara Tahun 2018 di tingkat Kelurahan/Desa atau nama lain.
Menurut Irfan, tugas PLL sangat berat, karena berhadapan langsung dengan masyarakat, sehingga memerlukan tenaga dan pikiran serta waktu yang cukup untuk dapat melaksanakan tugas dengan baik.
"Ada beberapa tugas baru selain mengawasi jalannya pemilihan, PPL harus menyampaikan laporan setiap saat kepada Panwaslihcam terkait situasi di lapangan dan perkembangan lain terkait dengan pemilihan dimaksud," katanya.
Irfan berharap, kepada seluruh PPL yang baru dilantik nantinya bisa memaksimalkan koordinasi dengan penyelenggara pemilu Gubernur Sumatera Utara di tingkat Kelurahan dan Desa.
"Kami harap PPL bisa kerja secara profesional sesuai aturan perundang-undangan yang berlaku," pungkasnya.
Sementara, Panitia pelantikan Rusli Marpaung menyampaikan, bahwa 202 PPL telah dilantik saat ini dan seharusnya ada 204 PPL sesuai jumlah Kelurahan/Desa di Kabupaten Asahan.
Rusli mengatakan ada 2 orang PPL yang tidak dapat hadir dikarenakan masalah administrasi yang tidak dapat dilengkapi. Namun Ia tidak menyebutkan administrasi apa yang dimaksudkan.
"Ada 2 orang PPL yang dinyatakan lulus seleksi dan telah ditetapkan oleh Panwaslihcam dan seharusnya ikut dilantik, namun terganjal adminstrasi yang sangat fatal, sehingga tidak dapat dilantik, jadi hari ini yang dilantik 202 PPL," jelasnya.
Sementara, 202 PPL.yang sudah dilantik langsung mengikuti pembekalan yang diisi oleh Koordinator Divisi Pengawasan dan Hubungan antar Lembaga (PHL) Bawaslu Sumut Aulia Andre, Ketua Panwaslih dan para pimpinan Panwaslih Kabupaten Asahan.
Hadir pada acara tersebut, Wakil Bupati Asahan H. Surya, B.Sc., Kapolres Asahan AKBP Kobul Syahrin Ritonga, Dandim diwakili dan Muspika se-Kabupaten Asahan.(W-04).
Para Ketua Panwaslihcam Se-Asahan Tengah Bersiap Melantik PPL-nya Masing-Masing.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar